TULUNGAGUNG, HARIAN-NEWS.com – Bupati Tulungagung Maryoto Birowo meninjau uji coba Pembelajaran Tatap Muka Terbatas (PTMT) 100 persen ke beberapa sekolah yang ada di wilayah Kabupaten Tulungagung, Selasa (12/04/2022) sekitar pukul 09.00 WIB.
Bupati ingin memastikan, proses uji coba PTMT berlangsung aman dengan tetap mematuhi protokol kesehatan yang berlaku.
Dalam sidak ini Bupati Tulungagung didampingi oleh Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kabupaten Tulungagung, dan Kacabdin Provinsi Jawa Timur serta beberapa Kepala OPD lintas sektoral Kabupaten Tulungagung.
Usai meninjau PTMT 100 persen ini, Maryoto mengatakan bahwa uji coba dan evaluasi pelaksanaan PTMT 100 persen ini dilakukan guna memastikan kesiapan lembaga sekolah dalam melaksanakan PTMT 100 persen nantinya.
“Meningkatnya jumlah kesembuhan COVID-19 di kabupaten Tulungagung dari hari ke hari, kita manfaatkan untuk melaksanakan uji coba PTMT 100 persen. Apabila hasil evaluasi uji coba ini bagus, maka pelaksanaan PTMT boleh dilaksanakan, ” tuturnya.

Selanjutnya, kata Maryoto, selama pelaksanaan PTMT 100 persen, pihak sekolah, guru, serta siswa wajib mematuhi protokol kesehatan dan sudah mendapatkan vaksin COVID-19.
“Prokes harus tetap dilaksanakan, jangan sampai kendor, contohnya semua harus memakai masker,” tambahnya.
Adapun Beberapa sekolah yang dikunjungi Bupati bersama rombongan diantaranya adalah SDN II Beji, SMKN 3 Boyolangu dan MAN 2 Tulungagung.
Sementara itu Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olah Raga Kabupaten Tulungagung Rahadi Puspita Bintara menambahkan, kesiapan uji coba PTMT 100 persen ini sebelumnya telah dibahas bersama dengan pihak-pihak instansi sekolah terkait.
“Kordinasi antar instansi sudah dilakukan, baik dengan Kemenag Kabupaten Tulungagung yang membawahi Madrasah, dan Cabang Dinas Pendidikan Provinsi Jatim yang membawahi SMA dan SMK,” ujarnya.
Selanjutnya Rahadi menambahkan, untuk mendapatkan hasil evaluasi, maka uji coba PTMT 100 persen dilaksanakan selama dua Minggu.
“Hasilnya nanti akan menjadi bahan pertimbangan penerapan 100 persen PTM di Kabupaten Tulungagung, oleh karena itu harus diuji coba terlebih dahulu, nanti kita lihat hasilnya seperti apa,” tutupnya. (Nug /Prokopim ).