Senin, 18 Maret 2024

Penjaringan Perangkat Desa di Tulungagung Tak Sesuai Aturan, Namun Proses Tetap Dilanjutkan

TULUNGAGUNG, HARIAN-NEWS.com – Penjaringan Perangkat Desa Bangoan yang mengisi bagian Sekretaris Desa belum sesuai dengan aturan perundangan. Peserta penjaringan perangkat desa bersuara pada Selasa (14/2/2023).

Tes tulis penjaringan perangkat desa yang dilakukan di Kantor Balai Desa Bangoan diikuti oleh 9 peserta. Acara dibuka secara resmi oleh Camat Kedungwaru Hari Prastijjo. Didampingi pula Kepala Desa setempat, Kapolsek Keungwaru, serta Danramil Kedungwaru.

Salah satu peserta ujian perangkat Desa Bangoan (AP), memberikan usulannya usai panitia membacakan tatib. Tuturnya, penjaringan perangkat desa belum sesuai dengan perundangan.

Batas waktu untuk melengkapi persyaratan administrasi yang seharusnya dalam Pasal 27 (2) Perda Kabupaten Tulungagung No. 4 tahun 2017 selambat-lambatnya 4 hari sejak penutupan pendaftaran. Namum praktiknya diterapkan 7 hari kerja. Itupun juga tidak terstruktur dengan jelas.

Tak hanya itu, terkait kelengkapan administrasi pun juga tidak sesuai dengan Pasal 3 Permendagri No. 83 tahun 2015. Syarat lolos ujian yakni bila menyertakan ijazah dari tingkat SD hingga tingkat terakhir. Namun praktiknya, panitia hanya mensyaratkan hanya mengumpulkan ijazah SMU/ sederajat dengan dilampiri fotocopy ijazah/STTB yang telah dilegalisir pejabat berwenang.

survey dan pendeteksi sumber air

Mirisnya lagi, peraturan yang bisa dibilang tidak sesuai dengan Pemendagri tersebut, juga telah ditanda tangani oleh peserta panitia dan kepala desa.

BACA JUGA :  BKPSDM Tulungagung Mengumumkan 532 Orang Mengikuti Seleksi Kompetensi PPPK

AP dan peserta penjaringan perangkat desa Bangoan sangat menyayangkan atas kejadian ini. Mereka meminta dilakukan proses seleksi ulang.

Lalu, pihaknya juga meminta transparansi seleksi. Seluruh berkas peserta dibuka dan disaksikan pejabat berwenang, sehingga indikasi permasalahan serupa bisa dicegah saat tahap seleksi berikutnya.

“Harus ada transparansi akan hal ini, yang mana ditakutkan akan ada kejanggalan yang lebih parah selanjutnya,” Jelas AP, Selasa (14/2).

Disamping itu, pihaknya juga berharap agar dinas terkait melakukan pembinaan, atas tindakan cacat hukum yang terjadi pada proses penjaringan perangkat desa di Desa Bangoan, terutama yang sudah ada buktinya.

“Jika banyak temuan, diharapkan akan ada tindakan tegas dari Pemerintah Kabupaten Tulungagung, agar masyarakat juga bisa menerima calon yang terpiilih secara lapang dada,” ungkapnya.

Camat Kedungwaru Hari Prastijo, saat diminta menanggapi persoalan ini Ia mengatakan, sebelumnya juga sudah disepakati oleh peserta dan dibubuhi tandatangan bermaterai.

Kemudian, terkait hal-hal yang tidak sesuai dengan perundangan, maka ujian tulis tetap harus berlanjut. Namun temuan itu bisa dilaporkan sesuai gugatan seusai mekanismenya.

“Lantaran kali ini sudah pada tahap tes tulis dan IT dan tes administasi sudah selesai sebelumnya maka untuk test tulis dilanjutkan saja,” pungkasnya.

BERITA TERKAIT

BERITA TERBARU

Kajian Menjelang Buka Puasa: Tradisi Ramadhan di Masjid Agung Al Munawar Tulungagung

TULUNGAGUNG, HARIAN- News.com - Setiap hari selama bulan suci Ramadhan 1445 H/2024, Masjid Agung Al Munawar di Kabupaten Tulungagung, Jawa Timur, menjadi pusat kegiatan...

SDN 2 Plosokandang Tulungagung Menyulam Harmoni Pendidikan dan Budaya

Tulungagung, harian-news.com - Di tengah gempuran tren pendidikan modern yang serba digital, SDN 2 Plosokandang, Kedungwaru, Tulungagung berdiri teguh dengan inovasi yang mengakar pada...

“Tonny Andreas: Dari Olahraga ke Panggung Politik Blitar.”

Penulis : Etok BLITAR, HARIAN-NEWS.com - Figur Tonny Andreas sebagai Ketua Umum KONI Kabupaten Blitar dikabarkan siap maju sebagai calon AG 2 atau Wakil Bupati...

Petani Desa Gogodeso Kanigoro Blitar Nekat Semai Padi dan Polowijo

BLITAR,HARIAN-NEWS.com - Warga Petani di Desa Gogodeso, Kecamatan Kanigoro Kabupaten Blitar, nekat tanam walaupun ketersediaan air terbatas dan selama hujan dua bulan...

Bandara Dhoho Kediri: Gerbang Baru Menuju Bumi Majapahit

TULUNGAGUNG, HARIAN-NEWS.com -Di tengah hiruk-pikuk persiapan bulan Ramadhan 2024 sebuah kabar menggembirakan berhembus dari Kota Kediri. Bandara Dhoho, yang telah lama dinanti, kini siap...

Kalender Wisata Tulungagung 2024 Diluncurkan Pj. Bupati Heru Suseno

TULUNGAGUNG, HARIAN-NEWS.com - Sebuah langkah maju untuk pariwisata daerah, Pj Bupati Tulungagung, Heru Suseno, secara resmi meluncurkan kalender wisata tahun 2024. Acara peluncuran yang...

Dedikasi Insan Pers Dalam Pembangunan Sidoarjo Mendapat Penghargaan dari Kadis Kominfo

SIDOARJO, HARIAN-NEWS.com - Dalam suasana yang penuh keakraban, Rapat Kerja Tahunan Aliansi Jurnalis Sidoarjo (AJS) di Hotel The Sun, Sidoarjo, menjadi saksi bisu pengakuan...

Resmikan Pengembangan layanan RSUD Kanjuruhan, Ini Harapan Bupati Malang

MALANG, HARIAN-NEWS.COM - Untuk mencapai target menjadi RSUD terpadu dan RSUD pendidikan diperlukan pengembangan layanan kesehatan yang ada di RSUD Kanjuruhan, Bupati Malang H.M...

Bupati Sidoarjo Ahmad Muhdlor Ali Launching Nama Baru RSUD Sidoarjo Jadi RSUD R.T. Notopuro

SIDOARJO, HARIAN-NEWS.com - Bupati Sidoarjo Ahmad Muhdlor Ali melaunching pergantian nama baru beserta tagline RSUD Sidoarjo. Hari ini, Jumat (8/3/2024) Rumah Sakit Umum Daerah...

Ombudsman Banten: Gencarkan Operasi Pasar dan GPM untuk Stabilkan Harga Bahan Pokok

Serang, Harian-news.com - Perwakilan Ombudsman Republik Indonesia Provinsi Banten melakukan pemantauan terhadap stok beras di Cabang Badan Urusan Logistik (Bulog) wilayah Provinsi Banten. Pemantauan...

PJ Bupati Tulungagung Hadiri Peringatan Hari  Peduli Sampah Nasional 2024

HARIAN-NEWS.com - Pj. Bupati Tulungagung Heru Suseno menghadiri Peringatan Hari Peduli Sampah Nasional 2024 di Hutan Kota, Desa Moyoketen, Kecamatan Boyolangu, Kabupaten Tulungagung, Jum'at...

Progres Pembangunan Spam Kaligoro Untuk Melayani Masyarakat di Dua Kecamatan

Malang, harian-news.com - Tujuan utama pembangunan spam kaligoro, adalah untuk menangani daerah rawan air khususnya di kecamatan Gedangan dan Kecamatan Sumbermanjing Wetan. Pembangunan SPAM Kaligoro...
spot_img
spot_img

BERITA TRENDING