160 x 600 AD PLACEMENT
160 x 600 AD PLACEMENT
banner hut ri

DPRD Tulungagung Gelar Rapat Paripurna Penyampaian LKPJ Bupati Akhir Tahun Anggaran 2022

TULUNGAGUNG, HARIAN-NEWS.com – DPRD Tulungagung menggelar rapat paripurna penyampaian Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPJses) Bupati Tulungagung Akhir Tahun Anggaran (TA) 2022, Sabtu (25/3) sore. Rapat paripurna yang dipimpin Ketua DPRD Tulungagung, Marsono,S.Sos ini berlangsung di Ruang Graha Wicaksana lantai II Kantor DPRD Tulungagung.

Hadir dalam acara tersebut, Bupati Tulungagung, Drs Maryoto Birowo, MM, Wakil Bupati Tulungagung, Gatut Sunu Wibowo, SE dan Sekda Tulungagung, Drs Sukaji MSi. Termasuk anggota DPRD Tulungagung serta tiga Wakil Ketua DPRD Tulungagung.

Dalam rapat paripurna tersebut dibacakan pula laporan hasil pelaksanaan reses anggota DPRD Tulungagung masa sidang II tahun sidang IV. Laporan disampaikan oleh Andri Santoso ,AMd Kep.

Usai penyerahan LKPJ oleh Bupati Maryoto Birowo, Marsono menyampaikan pengumuman keanggotaan panitia khusus (pansus) masa sidang II tahun sidang IV (periode Januari– April 2023). Pansus akan membahas lima rancangan peraturan daerah (ranperda).

750 x 100 AD PLACEMENT

Kelima ranperda tersebut masing-masing adalah Ranperda tentang Kepemudaan, Ranperda tentang Perubahan atas Perda Nomor 11 Tahun 2018 tentang Penanggulangan Kemiskinan, Ranperda tentang Sistem Kesehatan Daerah, Ranperda tentang Pajak Daerah dan Retribusi Daerah serta Ranperda tentang Penyelenggaraan Pemajuan Kebudayaan Daerah.

Bupati Tulungagung Maryoto Birowo dalam sambutannya menyatakan sesuai amanat Undang Undang Nomor 23 Tahun 2014 dan Peraturan Pemerintah Nomor 13 Tahun 2019 ditegaskan bahwa kepala daerah mempunyai kewajiban untuk menyampaikan LKPJ kepada DPRD paling lambat tiga bulan setelah tahun anggaran berakhir.

“Untuk itu pada kesempatan ini saya sampaikan LKPJ Bupati Tulungagung Akhir Tahun Anggaran 2022,” terangnya.

Maryoto Birowo membeberkan secara ringkas realisasi pelaksanaan program dan kegiatan selama tahun 2022. Di antaranya, indikator Indeks Pembangunan Manusia (IPM) yang meningkat di tahun 2022, yakni sebesar 74,06. Atau meningkat 0,91 dari tahun 2021 yang sebesar 73,15.

750 x 100 AD PLACEMENT

Begitu pun dengan pertumbuhan ekonomi. Menurut Bupati Maryoto Birowo pada tahun 2022 naik menjadi 5,22 persen. Tahun sebelumnya pertumbuhan ekonomi Tulungagung hanya 3,53 persen. Atau naik sebesar 1,69 persen.

“Kenaikan pertumbuhan ekonomi ini diikuti pula kenaikan angka PDRB atas dasar harga berlaku (ADHB) yaitu dari Rp 40.166,67 triliun pada tahun 2021 menjadi Rp 44.133,48 triliun pada tahun 2022. Naik sebesar Rp 3.966,81 triliun,” paparnya.

Sementara itu, Ketua DPRD Tulungagung, Marsono atas nama Pimpinan DPRD menyampaikan Marhaban ya Ramadhan, selamat datang bulan suci yang penuh berkah dan ampunan.

” Semoga kita semua diberikan kekuatan dan kesabaran dalam menjalankan ibadah puasa, sehingga menjadi pribadi yang lebih baik dan berkah dalam hidup kita,” ungkapnya.

750 x 100 AD PLACEMENT

Selanjutnya Ketua DPRD Tulungagung mengumumkan Anggota Pansus Masa Sidang IV ( Pereode Mei – Agustus 2023).

Pansus I membahas Ranperda Tentang Kepemudaan.

Pansus II membahas Ranperda Tentang Perubahan atas Perda Nomor 11 Tahun 2018 tentang Penanggulangan Kemiskinan.

Pansus III , membahas Ranperda Tentang Sistem Kesehatan Daerah dan Ranperda Tentang Pajak Daerah dan Restribusi Daerah.

“Pansus IV, membahas Ranperda Tentang Penyelenggaraan Pemajuan Kebudayaan Daerah,” pungkasnya.

Berita Terkait
930 x 180 AD PLACEMENT
Ayo ikut berpartisipasi untuk mewujudkan jurnalistik berkualitas!
Promo Jangan Tampilkan Lagi Ya, Saya Mau !